Loading...
Loading...

Seri
flagship S10 hadir dalam tiga varian, dengan Galaxy S10e sebagai versi paling
murah. Kini menurut laporan, Samsung sedangkan menyiapkan varian baru seripa
"flagship" dengan harga lebih murah daripada Galaxy S10e.
Dilansir
Phone Arena, Kamis (14/3/2019), Samsung akan memiliki satu ponsel flagship lain
dengan harga terjangkau. Menurut laporan, smartphone ini akan dirilis pada
akhir 2019.
Harga
jualnya yang lebih murah, membuat perangkat ini akan memiliki beberapa
perbedaan spesifikasi dibandingkan Galaxy S10e. Namun, kemungkinan keduanya
memiliki prosesor yang sama.
Sayangnya,
sejauh ini belum ada informasi tentang spesifikasi smartphone tersebut. Namun,
smartphone ini tidak akan berasal dari keluarga Galaxy S, dan kemungkinan
mengusung nama Galaxy A90.
Agar
bisa dijual lebih murah, Galaxy A90 tidak akan menggunakan layar AMOLED,
melainkan LCD. Selain itu, kapasitas RAM dan memori internal pun lebih rendah
dengan balutan panel plastik di bagian belakang.
Ini
Harga Galaxy S10, Galaxy S10 Plus, dan Galaxy S10e di Indonesia
Samsung
mengumumkan seri flagship terbarunya, Galaxy S10, pada Rabu (20/2/2019) di San
Francisco, Amerika Serikat (AS), atau pada Kamis (21/2/2019) dini hari waktu
Indonesia. Seluruh varian Galaxy S10 yakni S10 Plus, S10, dan S10e dirilis
untuk berbagai negara, termasuk Indonesia.
Seri
Galaxy S10 melenggang dengan sejumlah opsi RAM dan memori internal di pasar
global. Galaxy S10 Plus tersedia dalam opsi RAM dan memori internal yakni
8GB/128GB, 8GB/152GB, dan 12GB/1TB.
Sementara
Galaxy S10 dengan opsi RAM dan memori internal 8GB/128GB dan 8GB/512GB. Untuk
Galaxy S10e sendiri memiliki dua opsi penyimpanan dengan RAM dan memori
internal 6GB/128GB, serta 8GB/256GB.
Sayangnya,
tidak semua varian tersebut tersedia untuk pasar Indonesia. Namun, pihak
Samsung Indonesia mengatakan varian tersebut telah disesuaikan dengan target
konsumen di Tanah Air.
Harga
Galaxy S10 Plus berdasarkan RAM/memori internal dan pilihan warna:
12GB/1TB:
Rp 23.999.000 dengan pilihan warna Ceramic White dan Ceramic Black
8GB/512GB:
Rp 18.499.000 dengan warna Ceramic White
8GB/128GB:
Rp 13.999.000 yang dibalut warna Prism White, Prism Black, dan Prism Green
Harga
Galaxy S10 berdasarkan RAM/memori internal:
8GB/128GB:
Rp 12.999.000 dengan pilihan warna Prism Black dan Prism White
Kemudian,
harga Galaxy S10e berdasarkan RAM/memori internal:
6GB/128GB:
Rp 10.499.000 dengan opsi balutan warna Prism Black dan Prism White.
Loading...